Tips Belajar di Perkuliahan

  [Konsultasi Jurusan Kuliah, SMA, SMK? Kunjungi Instagram @collegawan, WhatsApp: 0881026666933]


Apakah kamu siswa SMA yang sedang mempersiapkan diri untuk melanjutkan pendidikan ke bangku kuliah? Atau kamu mahasiswa baru yang masih beradaptasi dengan kehidupan perkuliahan? Siapapun kamu, kamu perlu mengetahui bahwa dunia perkuliahan sangat berbeda dan dengan dunia sekolah tingkat SMA/SMK.

Cara belajar di perkuliahan memerlukan strategi yang berbeda dengan cara belajar di sekolah dulu. Ketika masih di bangku SMA/SMK, umumnya kamu belajar di sekolah dari jam 07.00-16.00. Beberapa bahkan pulang lebih sore. Kondisi itu bisa membuatmu lelah setelah seharian belajar di sekolah. Lain halnya dengan kuliah, jadwal belajarmu bergantung berapa banyak mata kuliah dan SKS yang kamu ambil. Dalam sehari, paling sedikit kamu belajar di kampus hanya dua jam. Hari lainnya bisa sampai 6 jam. Terkadang, ada hari di mana kamu tidak memiliki jadwal kuliah sama sekali.

Ketika masih sekolah, kamu mungkin menghabiskan waktu luang dengan bermain. Kamu juga tidak menghabiskan banyak waktu untuk mengerjakan PR dan tugas-stugas sekolah. Hal itu tentu berbeda ketika kamu duduk di bangku perkuliahan. Meskipun waktu perkuliahan lebih singkat dibandingkan waktu belajar semasa SMA/SMK, tugas-tugas kuliah bisa menyita waktumu lebih banyak. Bahkan, bisa saja waktu istirahat dan waktu liburanmu harus terpotong dengan kesibukan mengerjakan tugas kuliah. 

Tingkat kesulitan dan kerumitan tugas kuliah tentu lebih tinggi daripada tugas semasa SMA/SMK. Tidak lulus mata kuliah tertentu hingga harus mengulang di semester berikutnya bukan menjadi hal aneh bagi mahasiswa. Meski begitu, kamu tidak perlu takut untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perkuliahan. Kuliah memiliki banyak manfaat lho. 

Kenapa Harus Melanjutkan Kuliah? Berikut Manfaat Kuliah! (temboklidi.blogspot.com)

Kamu datang ke artikel ini karena kamu sedangn membutuhkan tips belajar di perkuliahan bukan? Ada beberapa tips belajar di perkuliahan yang bisa kamu terapkan agar sukses saat kuliah. Simak dan praktekkan tips belajar mahasiswa berikut ini ya.


Tips Belajar di Perkuliahan

1. Kuatkan tekad dan motivasi

Kuatkan tekad dan motivasi

Masa studi kuliah bisa memakan waktu 3-4 tahun pada umumnya. Bukannya tidak mungkin dalam masa studi tersebut kamu akan mengalami masa-masa sulit. Hingga terkadang ada perasaan ingin menyerah. Ketika jenuh, segala kegiatan perkuliahan bisa menjadi lebih berat dari biasanya. Pikiran bahwa kamu mungkin salah jurusan juga berkali-kali mampir di kepalamu.

Masa sulit dan jenuh dalam kuliah itu mungkin dialami oleh semua mahasiswa. Tapi, kamu jangan langsung menyerah. Kuatkan tekadmu untuk menyelesaikan kuliah hingga wisuda memakai toga. Coba ingat kembali motivasimu ketika awal mendaftar kuliah. Misalnya supaya membuat orang tua bangga, menjadi mahasiswa berprestasi, studi lanjut ke luar negeri, atau bekerja di perusahaan swasta ternama. Tuliskan motivasimu itu di meja belajar supaya bisa terus memompa semangatmu ketika kamu sedang lelah.

2. Susun prioritas kegiatan dan jadwal mingguan

Susun prioritas kegiatan dan jadwal mingguan

Kegiatan mahasiswa tidak hanya belajar di kelas, tetapi juga aktif dalam kegiatan organisasi. Mahasiswa perlu berinteraksi sosial dengan lingkungan di tempat tinggalnya dan di kampus. Selain itu, mahasiswa juga butuh waktu pribadi, misalnya istirahat, merawat diri, dan melakukan hobi.

Di luar kesibukan mengerjakan tugas, mahasiswa bisa saja disibukkan dengan kegiatan rapat, penelitian, bahkan lomba. Belum lagi waktu untuk bermain dan mengakrabkan diri dengan lingkungan sekitar. Maka dari itu, susunlah jadwal mingguan dan bulanan. Lalu tentukan kapan kamu harus fokus belajar, kapan kamu bersosialisasi dan bermain. Jangan sampai jadwalmu bertabrakan dan jadi berantakan ya.

3. Manajemen waktu yang baik

Manajemen waktu yang baik

Seperti sudah dijelaskan di poin sebelumnya, mahasiswa memiliki banyak kegiatan. Kamu sangat mungkin menjalankan kuliah sambil lomba dan berorganisasi. Salah satu kuncinya ialah manajemen waktu yang baik. Dengan manajemen waktu yang baik, kamu bisa melakukan kegiatan-kegiatan yang sudah kamu rencanakan dan kegiatan yang harus kamu lakukan sebagai tugasmu.

Misalnya, jangan terlalu memaksakan diri mengerjakan tugas dalam satu hari. Kamu bisa membagi sesi mengerjakan tugas dalam beberapa hari di sela-sela kegiatan lainnya. Jika kamu senang berorganisasi, jangan sampai terlena dan melupakan kewajiban mengerjakan tugas ya. Dan yang terpenting, sediakan waktu yang cukup untuk beristirahat. Bagaimanapun, badan yang sehat dapat membawamu lebih fokus dan totalitas dalam mengerjakan segala sesuatu.

4. Menjadi mahasiswa yang aktif

Menjadi mahasiswa yang aktif

Mahasiswa adalah sebagai agent of change atau agen perubahan. Oleh karena itu, seorang mahasiswa sebaiknya tidak bergerak sendirian dan mengandalkan diri sendiri. Sebaliknya, mahasiswa harus pandai beradaptasi dengan lingkungan. Dalam banyak hal, mahasiswa akan dihadapkan dengan kondisi yang membutuhkan kerja sama tim dan problem solving.

Tugas kelompok, himpunan jurusan, organisasi tingkat kampus dapat membantumu memperluas relasi dan mengembangkan kemampuan kerja sama tim. Kamu boleh meminta bantuan dengan teman satu tim, sebagai gantinya kamu juga harus bisa membantu teman yang kesulitan. Aktif berorganisasi sangat penting untuk menumbuhkan soft skills yang akan berguna bagi dirimu di masa mendatang. Jadilah mahasiswa aktif yang pandai membangun hubungan dengan teman satu angkata, kakak dan adik tingkat, alumni, staf kampus, hingga dosen.

5. Membuat rangkuman kuliah sendiri

Membuat rangkuman kuliah sendiri


Mahasiswa pasti banyak mengerjakan tugas dengan laptop atau tab. Begitupun dengan catatan dan rangkuman kuliah, banyak yang berbentuk soft file dan tidak dicatat. Memang mengumpulkan materi dan cacatan kuliah di laptop sangat mudah dan praktis. Namun, hal tersebut kurang efektif untuk memori jangka panjangmu. Kamu bisa mudah lupa dengan materinya karena kamu hanya membaca e-book atau hanya mengetik ulang apa yang diucapkan dosen.

Ada cara lain supaya kamu tidak perlu belajar berulang-ulang, yaitu dengan menulis rangkuman dan catatan kuliah di buku. Dengan mencatat, otakmu lebih aktif berpikir. Pertama, otakmu memproses informasi yang didengar atau dibaca, juga menemukan poin penting atau kata kunci dari materi yang didapat. Kemudian, otakmu membuat kerangka pemahaman sendiri dengan memilih dan memilah poin mana saja yang harus dimengerti dan diingat. Selanjutnya, otakmu bekerja merangkai pemahaman tersebut dan mengumpulkannya lagi menjadi rangkuman yang akan kamu tuliskan di buku catatan. Kamu bisa menghias sendiri catatanmu dengan warna atau gambar emoticon agar lebih menarik dan lebih mudah diingat.

6. Lakukan hobi untuk menghindari stres

Lakukan hobi untuk menghindari stres


Mungkin kamu akan mengalami hari-hari di mana tugas menumpuk atau kesulitan lain di organisasi ketika berkuliah. Namun, belajarlah cara manajemen stres yang baik. Jangan membiarkan stres dan pikiran-pikiran seperti benang kusut hingga mengganggu fokusmu dalam melakukan kegiatan di perkuliahan.
Sebaiknya, kamu perlu memberi jeda bagi dirimu untuk melakukan kegiatan yang menenangkan atau kegiatan lain yang kamu suka. Kamu bisa mencoba meditasi untuk menenangkan pikiranmu. Atau olahraga untuk meningkatkan hormon endorphin. Cobalah luangkan waktu untuk melakukan hobimu, misalnya naik gunung, bermain musik, menonton film, menulis, atau sekedar kumpul dengan teman-teman. Hal itu perlu dilakukan untuk membuat beban di kepalamu berkurang sehingga otakmu bisa lebih fresh dan fokus seperti sedia kala.

Itulah beberapa tips belajar di perkuliahan yang bisa kamu praktekkan ketika menjadi mahasiswa. Dengan mengikuti tips belajar di perkuliahan, harapannya kamu dapat beradaptasi lebih mudah nantinya saat menghadapi dunia perkuliahan. Semoga bermanfaat, dan semangat selalu ya.


Bagi kamu yang masih bingung jurusan kuliah, mahasiswa yg ngerasa salah jurusan, dan bagi kamu yang bingung mau melanjutkan jurusan di SMA/SMK, bisa konsultasi online di collegawan. Hanya dengan 5.000 kamu sudah bisa konsultasi di collegawan loh. Selain konsultasi, kalau kamu ingin mendapatkan pengalaman menjadi mahasiswa di jurusan yang kamu impikan, ingin belajar mata kuliah dari jurusan yang kamu impikan, sehingga kamu bisa ukur kemampuan kamu untuk lanjut/tidak nya mengejar jurusan tersebut, kamu bisa ikutan program kuliah singkat online di collegawan. Hanya dengan 35.000 loh. Hubungi nomer WhatsApp: 0881026666933, Ig: @collegawan.



Gambar:
unsplash.com

Comments